Selasa, 09 September 2014

Pie Mangga

Siapa sih yang ga ngiler ketemu buah-buah segar? Apalagi yang ranum di pohon. Rasanya pasti lebih mantap. Seperti siang itu, niatan main ke rumah Mbah berbuah pertemuan dengan mangga masak pohon. Seperti biasa, apapun yang ada dilingkungan rumah mbah, entah jeruk, mangga, matoa, maupun pisang, bahkan jajanan dan beras sekalipun,  selalu kami disuruh membawa; dan akhirnya siang itu suami beraksi: panen mangga. Entah namanya mangga apa, ada yang menyebut mangga Cengkir, karena ukurannya memang gede, segede calon kelapa muda (cengkir), bisa mencapai 2 kg sebuahnya.

Kalo tentang rasa, mangga ini asem-manis segar. berbeda dengan Harum manis yang manis legit. Sebenarnya mangga jenis ini lebih enak dimakan langsung, atau di jus. Nah, karena buah yang kami peroleh lumayan banyak, sepertinya orang rumah bakalan bosen kalau ketemu mangga potong terus. Maka mulailah saya mencari-cari resep, dan ketemulah blog nya mbak Endang, justtryandtaste.com. Ada resep Pie Mangga garing renyah dan gurih yang sepertinya patut dicoba.

Di blog nya, mbak endang menjelaskan secara detil step by step nya, juga disertai perincian kenapa kok kita stepnya harus begini, dst. Sehingga sebagai orang yang baru "ndapur", saya merasa sangat terbantu.

Karena saya tidak punya cetakan pie, saya gunakan loyang biasa, yang bagian bawahnya tidak bisa dilepas (bukan loyang bongkar pasang), jadinya saat mengelurarkan pie, loyang harus saya balik. dan,, bagian tengahnya langsung amblas,, :(


untuk resep Pie Mangga asli-nya mbak Endang ada disini ya,,

Bahan kulit pie:

  • 350 gram tepung terigu serba guna atau protein rendah (misal Segitiga Biru & Kunci Biru)
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 200 gram mentega, dinginkan di kulkas hingga keras, potong kecil-kecil
  • 60 - 120 ml air es (bisa kurang, hanya sampai cukup untuk membentuk adonan yang lembab, dan tidak lengket)

Bahan isi pie:

  • 2 buah mangga arum manis atau mangga jenis lain yang matang sempurna dan manis rasanya, kupas potong-potong ukuran 2 x 2 cm. --> saya pakai mangga cengkir yang asem-manis
  • 2 sendok makan tepung maizena --> ditambahi sampai 3 sendok, tekstur mangganya lebih basah dari harum manis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir --> saya tambahi sampai 4 sendok,, supaya asemnya berkurang :)
  • 1 sendok teh bubuk kayu manis


Olesan:

1 sendok susu bubuk + 3 sendok makan air, aduk rata


Cara membuat:


Kulit pie:

  1. campur bahan kering dalam mangkuk, masukan potongan mentega beku, cacah-cacah mentega dan tepung dengan pisau hingga berbutir kecil (seukuran biji kedelai - kacang tanah). Atau bisa juga dengan menggosok mentega dan tepung menggunakan telunjuk dan ibu jari.
  2. aduk adonan perlahan dengan spatula agar remah.
  3. Masukkan setengah bagian air es ke tepung, biarkan air es terserap oleh tepung. Aduk adonan menggunakan ujung-ujung jemari tangan hingga air menyatu dengan adonan. Jika adonan masih kering dan tercerai berai maka tambahkan air sedikit demi sedikit menggunaka sendok. Aduklah adonan dengan gerakan lembut, jangan menekan-nekan adonan. Kita harus menjaga mentega sesedikit mungkin hancur dan lumer. 
  4. setelah terbentuk adonan yang lembab, pindahkan ke meja, "uleni" dengan gerakan yang ringan dan lembut, hanya sampai adonan menyatu seperti bola yang kasar. jangan berlebihan dalam menyentuh adonan.
  5. bagi adonan menjadi 2 bagian yang sama, bulatkan dan tipiskan hingga diameter sekitar 12cm. bungkus dengan plastik wrap, masukkan ke kulkas selama 30 menit agar mentega kembali keras.

isi: 
campur semua bahan hingga merata

penyelesaian:

  1. panaskan oven di suhu 200'C kurang lebih selama setengah jam. Siapkan loyang, olesi mentega dan tepung. 
  2. Keluarkan adonan kulit dari kulkas, letakkan di permukaan yang datar kemudian gilas adonan dari bagian tengah ke pinggir hingga ketebalan adonan 1  - 1,5 cm. 
  3. Ambil loyang, ukur loyang keatas lembaran adonan, tambahkan lebarnya sebanyak 3 cm agar pas ketika dimasukkan ke dalam loyang. 
  4. pindah adonan ke dalam loyang, potong melingkar sisa adonan di atas permukaan loyang. tusuk-tusuk permukaan adonan menggunakan garpu.
  5. tuangkan bahan isi, ratakan menutupi seluruh adonan.
  6. gilas sisa adonan seperti langkah-2. letakkan diatas campuran mangga sebagai tutup pie.
  7. tekan-tekan bagian pinggir adonan, agar kedua adonan menempel dengan baik. rapikan dengan pisau. sisa adonan dapat dimanfaatkan untuk menghias pie.
  8. olesi permukaaan pie dengan susu cair, panggang selama 40-50 menit sampai pie kecoklatan.
  9. keluarkan pie dari oven,  dinginkan sejenak. lepaskan loyang. potong-potong dan sajikan,,





2 komentar:

  1. sluurpttt,,,jadi pengen mbk hehe
    salam kenal^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. salam kenal :)
      hhi iya mb,, enyak,, apalagi kalo pakai mangga harum manis :)

      Hapus